DaQu Wisatahati – Sholat dhuha merupakan salah satu ibadah sunnah yang sangat populer. Terutama mereka yang ingin memulai hari dengan keberkahan dan ketenangan hati.
Banyak orang melaksanakan sholat dhuha karena menjadi amalan pelancar rezeki, membuat hati lebih lapang, dan membawa energi positif di pagi hari.
Selain memberikan ketenangan batin, ibadah ini juga mengajarkan kita tentang konsistensi dalam mendekatkan diri kepada Allah.
Baca Juga: “Rahasia Keutamaan Puasa Senin Kamis: Niat, Tata Cara, & Manfaat yang Jarang Diketahui!”
Amalan ini bukan hanya sebatas ibadah fisik, tetapi juga mengandung pesan penting tentang berbagi, sedekah, dan kepedulian terhadap sesama.
Dalam sebuah hadis riwayat Imam Muslim, sholat dhuha disebut sebagai bentuk sedekah dari seluruh persendian tubuh kita. Hal ini menunjukkan betapa besar keutamaannya.
Sholat dhuha minimal dikerjakan 2 rakaat, namun bisa dilanjutkan hingga 8 atau 12 rakaat sesuai kemampuan. Keistimewaannya bukan terletak pada jumlah rakaat, tetapi pada konsistensi mengamalkannya setiap pagi.
Kapan Waktu Terbaik Melaksanakan Sholat Dhuha?
Waktu sholat dhuha dimulai saat matahari naik setinggi satu tombak atau sekitar 15–20 menit setelah matahari terbit, dan berakhir sebelum masuk waktu zuhur.
Namun, waktu paling utama untuk melaksanakannya adalah ketika matahari mulai terasa panas, atau sekitar pukul 09.00–11.00 pagi.
Pada waktu inilah rezeki dibukakan Allah dengan lebih luas sebagaimana disebutkan dalam beberapa riwayat Al-Qur’an dan hadits.
Niat dan Tata Cara Sholat Dhuha
Sholat dhuha dikerjakan sebagaimana sholat sunnah pada umunya. Tata cara sholat dhuha sangat sederhana, dimulai dengan membaca niat, melakukan sholat dua rakaat, dan membaca doa setelah selesai.
Niat yang dapat dibaca daat sholat dhuha adalah sebagai berikut:
نَوَيْتُ أَنْ أُصَلِّيَ سُنَّةَ الضُّحَى رَكْعَتَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Artinya: “Saya niat sholat sunnah dhuha dua rakaat karena Allah Ta’ala.”
Setelah selesai melaksanakan sholat dhuha, kita dianjurkan untuk membaca doanya, agar ibadah kita semakin sempurna.
اللَّهُمَّ إِنَّ الضُّحَاءَ ضُحَاؤُكَ، وَالْبَهَاءَ بَهَاؤُكَ، وَالْجَمَالَ جَمَالُكَ، وَالْقُوَّةَ قُوَّتُكَ، وَالْقُدْرَةَ قُدْرَتُكَ، وَالْعِصْمَةَ عِصْمَتُكَ
اَللّٰهُمَّ إِنْ كَانَ رِزْقِي فِي السَّمَاءِ فَأَنْزِلْهُ، وَإِنْ كَانَ فِي الْأَرْضِ فَأَخْرِجْهُ، وَإِنْ كَانَ مُعَسِّرًا فَيَسِّرْهُ، وَإِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ، وَإِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ، بِحَقِّ ضُحَائِكَ، وَبَهَائِكَ، وَجَمَالِكَ، وَقُوَّتِكَ، وَقُدْرَتِكَ، آتِنِي مَا آتَيْتَ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ
Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya waktu dhuha itu adalah waktu dhuha-Mu, keindahan itu adalah keindahan-Mu, kekuatan itu kekuatan-Mu, dan kemampuan itu kemampuan-Mu. Ya Allah, jika rezekiku ada di langit maka turunkanlah, jika ada di bumi maka keluarkanlah, jika sulit maka mudahkanlah, jika haram maka sucikanlah, jika jauh maka dekatkanlah. Dengan kebenaran dhuha-Mu, keindahan-Mu, kekuatan-Mu dan kekuasaan-Mu, berikanlah kepada hamba-Mu ini sebagaimana Engkau berikan kepada hamba-hamba-Mu yang saleh.”
Keutamaan Sholat Dhuha
Amalan sunnah ini memiliki banyak sekali keutamaan yang sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari, di antaranya:
1. Membuka pintu rezeki
Banyak ulama menyebut sholat dhuha sebagai salah satu amalan paling kuat untuk memohon kelancaran rezeki. Doanya pun sangat jelas meminta kemudahan dan keberkahan.
2. Dicatat sebagai sedekah seluruh persendian
Dalam hadis riwayat Muslim, Nabi SAW menjelaskan bahwa sholat dhuha dua rakaat dapat menggantikan sedekah dari setiap persendian tubuh kita.
3. Membersihkan hati dan menenangkan pikiran
Mengawali hari dengan ibadah membuat pikiran lebih segar, fokus meningkat, dan hati lebih damai.
4. Sarana bersyukur atas nikmat hidup
Waktu dhuha adalah momen paling tepat untuk bersyukur, karena di saat itulah aktivitas kehidupan mulai berjalan.
Baca Juga: “Manfaat Sedekah untuk Kesehatan Fisik dan Mental yang Jarang Diketahui!”
Sempurnakan Sholat Dhuha Anda dengan Sedekah!
Jika Anda ingin merasakan keberkahan dhuha secara lebih sempurna, maka tambahkan amalan dengan bersedekah hari ini.
Sedekah adalah investasi pahala yang tidak pernah merugikan, karena setiap rupiah yang diberikan akan kembali dalam bentuk kebaikan yang berlipat-lipat.
Pagi adalah waktu saat pintu rezeki dibuka. Ketika seseorang memulai pagi dengan sholat dhuha dan dilanjutkan dengan berbagi kepada sesama, maka Allah menjanjikan keberkahan yang lebih besar.
Sedekah bukan hanya tentang memberi materi, tetapi juga memberi manfaat bagi orang-orang yang membutuhkan.
Sedekah kini semakin mudah melalui platform Sedekah Online DaQu Wisatahati. Dengan ini, Anda bisa bersedekah kapanpun dan dimanapun.
Tersedia berbagai metode pembayaran yang dapat semakin memudahkan Anda dalam bersedekah. Anda bisa mulai bersedekah dengan nominal yang kecil terlebih dahulu.
Mari buka pintu rezeki bersama dengan ibadah dan kepedulian. Klik di sini untuk menunaikan sedekah terbaik Anda hari ini.

